Dalam zaman yang sudah berkembang penggunaan teknologi tidak hanya diterapkan pada bidang bidang yang memerlikan IT saja seperti bidang yang memiliki penggunaan komputasi. T eknologi merupakan salah satu komponen kebudayaan yang terus bergerak seiring dengan berkembangnya ilmu pengetahuan dalam rangka meningkatkan taraf hidup manusia dalam berbagai bidang kehidupan.
Teknologi menyangkut cara-cara atau teknik memproduksi, memakai, serta memelihara segala peralatan dan perlengkapan. Teknologi muncul dalam cara-cara manusia mengorganisasikan masyarakat, dalam cara-cara mengekspresikan rasa keindahan, atau dalam memproduksi hasil-hasil kesenian.
Secara etimologis, akar kata teknologi adalah “techne” yang berarti serangkaian prinsip atau metode rasional yang berkaitan dengan pembuatan suatu objek, atau kecakapan tertentu, atau pengetahuan tentang prinsip-prinsip atau metode dan seni. Istilah teknologi sendiri untuk pertama kali dipakai oleh Philips pada tahun 1706 dalam sebuah buku berjudul (Technology: A Description Of The Arts, Especially The Mechanical).
Terbukti secara konkrit teknologi telah menyumbang begitu banyak hal dalam peradaban manusia, berkat teknologi manusia kini mampu menghasilkan cara-cara yang efektif dan efisien didalam menyelesaikan berbagai macam hal dan persoalan dalam rangka mempertahankan kelangsungan hidup umat manusia.
Teknologi Multi Media dan Peranannya
Multimedia banyak diterapkan dan dimanfaatkan dalam berbagai bidang kehidupan seperti dalam system informasi bidang Pemerintahan (e-government), bisnis dan perdagangan (e-commerce) dunia pendidikan (e-learning), multimedia juga digunakan sebagai media iklan, profil perusahaan, profil produk, bahkan sebagai media informasi di garis depan didalam mentransformasikan ide dan gagasan serta tujuan produk.
Pada zaman sekarang pengunaan teknologi sudah diterapkan dalam budaya. Misalkan dalam budaya permainan zaman dulu atau permainan klasik. Contoh zaman dulu sebelum ada system computer manusia bermain game tanpa menggunakan computer misalnya permainan catur, catur jawa, congklak, damdas batu dan beberapa permainan lainnya.
Namun pada zaman sekarang yang mana sudah menjadi zaman serba computer game – game tersebut sudah dapat dimainkan dalam computer. Misalkan sekarang sudah ada game catur dalam computer catur jawa, congklak othelo, catur jepang. Sehingga memainkannya tidak terlalu repot , kita tidak perlu menyusun catur terlebih dahulu untuk bermain cukup memulai permainan dari awal. Berikut ini contoh tampilan game catur dalam prolog.
Manfaat penggunaan teknologi dalam game
- Mempermudah melakukan permainan
- Lebih menarik dibandingkan melakukannya secara manual atau menggunakan papan asli karena gambar lebih interesting
- Selain itu biasanya permainan game computer dapat dilakukan sendiri atau dengan kata lain kita melakukan permainan dengan computer. Jadi tidak harus dilakukan dua orang
- Game game yang memiliki versus computer sangat bagus karena dapat membantu perkembangan otak untuk lebih teliti dan dapat menambah kecerdasan manusianya. Sehingga game game intelegensi ini sangat disarankan untuk membantu perkembangan otak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar